Farmhouse merupakan salah satu destinasi wisata terbaru yang lagi ramai dikunjungi di Lembang. Jika penasaran dengan rumah Hobbit yang sangat unik dan khas itu, kamu tak perlu jauh-jauh pergi ke Selandia Baru. Cukup datang ke Lembang, lebih tepatnya ke Farmhouse Susu Lembang yang beralamat di Jl. Raya Lembang no. 108, Cihideung, Bandung, Jawa Barat.
Farmhouse yang ada di Lembang ini merupakan tempat wisata baru yang dikelola oleh perusahaan penjual susu di Bandung. Selain rumah Hobbit, banyak juga hal lain yang dapat kamu nikmati di sini. Tempat ini sangat cocok bagi kamu yang gemar berfoto. Di sini, bisa didapati rumah-rumah bergaya Eropa, lengkap dengan taman yang mengelilinginya.
Kamu juga bisa berfoto dengan memakai kostum tradisional Eropa yang sudah disediakan. Tempat wisata yang satu ini memang didesain dengan tema pedesaan Eropa, sehingga kamu pun dapat menemukan hewan seperti biri-biri, sapi, dan kuda.
Tersedia kafe-kafe yang seperti umumnya segala hal di tempat ini, didesain dengan unik dan artistik. Fasilitas lain yang disediakan pengelola tempat ini adalah toilet dan musala. Yang pasti sekarang ada ungkapan yang lagi ngehits di kalangan wisatawan: “Belum sah wisata di Bandung kalau belum selfie di Rumah Hobbit”.
Penawaran Istimewa
Rp 20.000 per orang (dapat ditukar dengan susu murni dan sosis bakar)
Parkir:
- Rp 10.000/unit mobil
Visited 9684 times, 6 Visits today