Jl. Raya Cirebon - Losari KM. 16 Desa Rawa Urip Kec. Pangenan Kab. Cirebon 45182.
Liem Chie An mengawali usaha pada tahun 1982 dengan mengembangkan peternakan ayam broiler di daerah Magelang dan sekitarnya. Liem Chie An kemudian mengembangkan jual beli ayam broiler dengan area pemasaran Jawa, bali dan Sumatra.
Pada tahun 1995 Liem Chie An bekerja sama dengan Adi Rahman Adiwoso mengembangkan peternakan broiler dan selanjutnya mengembangkan peternakan ayam petelur.Kemudian pada tahun 1999, mulai bekerja sama dengan pengusaha peternakan yang lain, mendirikan dan mengembangkan pabrik pakan ternak dengan nama PT. Panca Patriot Prima yang berlokasi di Sidoarjo dan PT. Panca Patriot Prima yang berlokasi di Pandaan, kabupaten Pasuruan. Seiring perkembangan perusahaan, pada tahun 2013 grup perseroan mendirikan pabrik pakan ternak di Makassar dengan nama PT. Perkasa Agung Sejati.
Usaha yang dikembangkan oleh perusahaan, dengan terus berkembangnya laju usaha adalah usaha peternakan ayam petelur dan ayam broiler dengan pola kemitraan bersama peternak-peternak rakyat. Untuk memperkuat daya saing perusahaan perseroan juga menjalin kerjasama dengan pemilik perseroan yang lain untuk mengembangkan Building Farm yang tersebar di beberapa lokasi di Indonesia.Melalui pola kemitraan dengan peternak-peternak kecil dan peternakan petelur, perseroan kemudian mengembangkan perusahaan pakan ternak di Magelang dan Cirebon.
PT. Sido Agung Agro Prima menempati lahan seluas 4 hektar, yang berlokasi di Jl. raya cirebon-Losari KM. 16 desa Rawaurip kecamatan pangenan kabupaten Cirebon.PT. Sido Agung Agro Prima adalah perusahaan yang bergerak di bidang industri pakan ternak, dengan produk pakan ternak merk Sido Agung Feed, dengan area pemasaran meliputi provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah, DKI Jakarta, Banten, Jawa Timur, dan sebagian Kalimantan.
Untuk menghasilkan produk berkualitas, berikut rangkaian proses produksi dari PT. Sido Agung Agro Prima:
1. Pemeriksaan bahan baku, oleh Quality Control.
2. Penyusunan formula Pakan, oleh Nutritionist.
3. Intake (Pemasukan bahan baku ke mesin produksi).
4. Grinding (Pemecahan bahan baku menjadi partikel size menurut ukuran standar)
5. Dosing (Proses penimbangan bahan baku sesuai formula yang telah distandarkan).
6. Mixing (Proses Pencampuran semua bahan baku pakan).
7. Pelletizing (Proses pembuatan pellet).
8. Crumbling (Proses pembuatan crumble, dari pellet menjadi butiran dengan size lebih kecil dalam bentuk fine crumble atau crumble).
9. Cooling (Proses Pendinginan).
10. Bagging (Proses pengemasan dengan berat 50 KG/kemasan).
Saat ini PT. Sido Agung Agro Prima sudah merekrut lebih dari 200 orang tenaga muda, yang terdiri dari lulusan SMP, SMA, S1, S2 hingga S3.
PT. Sido Agung Agro Prima siap memberikan kontribusi terbaik bagi roda perekonomian Indonesia, khususnya Jawa Barat dengan senantiasa mendukung ekonomi mikro melalui program kemitraan bersama stakeholder, yang diantaranya peternak-peternak rakyat, supplier, karyawan, masyarakat sekitar dan tentunya pemilik saham.